UPT SMP Negeri 4 Pringsewu mengikuti Gerakan Aksi Bergizi serentak pada Jumat, 6 September 2024 bertepatan dengan kegiatan Jumat Sehat. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan dalam rangka memperingati Hari Remaja Internasional tanggal 12 Agustus 2024, Hari Pramuka tanggal 14 Agustus 2024, dan Hari Kemerdekaan RI ke-79.
Kegiatan Aksi Bergizi diisi dengan Sarapan bersama dengan menu gizi seimbang, minum Tablet Tambah Darah (TTD) untuk remaja putri, Edukasi gizi dari tenaga kesehatan Puskesmas Rejosari yang dipimpin langsung oleh dr. Annisa Sulistiawati selaku Kepala Puskesmas Rejosari. Selain itu dilaksanakan aktivitas fisik yaitu senam bersama dan penjaringan/screening kesehatan untuk siswa dan guru.
Dalam kesempatan tersebut, dr. Annisa Sulistiawati menjelaskan bahwa Gerakan Aksi Bergizi merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa siswi dalam membiasakan konsumsi TTD, makan dengan makanan gizi seimbang dan aktivitas fisik.
Kepala Puskesmas tersebut juga menjelaskan tentang empat pilar gizi seimbang yaitu Keanekaragaman bahan pangan, menerapkan pola hidup bersih dan sehat, aktivitas fisik,dan memantau berat badan dengan menghitung Indeks Massa Tubuh (IMT).