Rangkaian kegiatan Berbagi Praktik Baik oleh Sahabat Teknologi Lampung 2024, Nasib Suheri,S.Pd, terus bergulir. Kali ini dilaksanakan secara daring pada para guru SMK Maarif Keputran, pada Kamis 24 Oktober 2024, mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai. Tema yang diangkat pada kegiatan tersebut adalah “Pemanfaatan AI dalam Membangun Multimedia Pembelajaran Interaktif yang Berpihak Pada Murid”.
AI adalah singkatan dari Artificial Intelligence, yang berarti kecerdasan buatan. AI merupakan teknologi yang dirancang untuk membuat komputer atau mesin dapat meniru kemampuan intelektual manusia. AI dapat mempelajari pola-pola dalam data dan membuat keputusan berdasarkan data tersebut.
Wakil Kepala SMK Maarif Keputran, Zainudin Ahsan, S.Pd. dalam sambutannya menyampaikan rasa senang dan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Menurutnya dengan pelaksanaan Berbagi Praktik Baik ini sangat sangat relevan dengan Jurusan di sekolah, yaitu DEMUVI (Desain Komunikasi Visual).
Selaras dengan hal tersebut, dewan guru termotivasi untuk memanfaatkan Ai dalam membuat multimedia pembelajaran interaktif untuk menciptakan pembelajaran yang berpihak pada murid. Dewan guru terbuka wawasan setelah mengikuti praktik baik, karena membuat media pembelajaran sangat mudah dengan memanfaatkan teknologi AI.
Sahabat Teknologi Lampung 2024 tersebut menyimpulkan bahwa tujuan akhir pelaksanaan Berbagi Praktik Baik tersebut adalah guru dapat merancang media ajar yang kreatif dengan memanfaatkan teknologi AI, untuk meningkatkan efektivitas dan kualitas pembelajaran.
#BLPTKemendikbudristek
#MerdekaBelajar
#PembaTIK2024
#SahabatTeknologiKemendikbudristek
#PlatformMerdekaMengajar